• Subscribe
  • Email
    • Gmail
    • Yahoo
  • lorem ipsum

Usai Dikalahkan Persib, Persija Siap Bangkit Lawan Tira Persikabo

Donay Leandro  • 29 Oktober 2019

Usai Dikalahkan Persib, Persija Siap Bangkit Lawan Tira Persikabo Pemain Persija Rico Simanjuntak saat berhadapan dengan kapten Persib Supardi (TRIBUN BALI/I WAYAN MAHAYASA)

Bolaliar.com. berita bola – Persija Jakarta harus mengakui kemenangan Persib Bandung pada laga pekan ke-25 Liga 1 2019 yang berlangsung pada Senin (28/10) kemarin. Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Macan Kemayoran kalah 0-2 dari tuan rumah Maung Bandung.

Kekalahan dari Persib itu sangat disesalkan pelatih Persija Edson Tavares. Namun demikian, juru taktik asal Brasil itu optimis Persija segera bangkit dan tampil lebih baik saat menjamu PS Tira Persikabo akhir pekan ini.

Meski tidak mudah namun Tavares yakin kualitas para pemain dan tim sebesar Persija bisa mengatasi hal tersebut.

“Ini misi yang sulit bagi Persija musim ini, tapi kami tahu kualitas para pemain. Kami kalah hari ini tapi kami percaya bisa lebih baik di laga selanjutnya,” ujar Tavares dikutip dari laman resmi klub.

justify;">Lebih lanjut eks pelatih Vietnam ini membeberkan timnya tidak bisa meraih poin di laga ini. Salah satu yang jadi kendala adalah jadwal yang mepet. Maung Bandung diuntungkan waktu recovery sehari dibandingkan timnya.

“Hari ini kami kalah dalam pertandingan tapi tidak bukan akhir dan saat kami bertanding disini ini sangat sulit karena usai main di Sleman para pemain butuh waktu istirahat. Sedangkan Persib bermain duluan dan punya kesempatan istirahat lebih banyak sekitar satu hari,” tambahnya.

“Babak pertama cukup menyulitkan bagi fisik pemain karena main di siang. Babak kedua kami mencoba bangkit tapi kebobolan dua gol dari sisi kanan kami,” sambung pelatih asal Brasil itu.