Prediksi Bola: RB Leipzig vs Real Madrid 26 Oktober 2022

Prediksi Bola. bolamania.id. RB Leipzig akan berhadapan dengan Real Madrid dalam lanjutan UEFA Liga Champions (UCL) 2022/2023 Grup F matchday 5. Pertemuan kedua tim akan berlangsung pada Rabu (26/10/2022) pukul 02.00 WIB di Stadion Red Bull Arena Leipzig.
Tuan rumah butuh tambahan tiga poin untuk mengamankan tiket ke babak 16 besar. Saat ini, Real Madrid berada di puncak klasemen sementara Grup F dengan mengemas 10 poin. Los Blancos sudah lolos babak 16 besar kendati masih menyisakan 2 laga lagi. El Real bakal menyegel posisi sebagai juara grup apabila dapat menambah 1 poin lagi.
Di lain kubu, RB Leipzig sedang berjuang keras untuk bisa menyamai Real Madrid. Wakil Jerman itu di urutan kedua Grup F dengan 6 poin. Die Roten Bullen bersaing ketat dengan Shakhtar Donetsk (5 poin) demi satu tiket tersisa menuju fase knock-out. RB Leipzig bisa saja memastikan langkah ke babak 16 besar lebih dini. Syaratnya, mereka mampu menumbangkan Real Madrid di kandang sendiri,
RB Leipzig harus bekerja ekstra keras untuk mendapatkan kemenangan. Meskipun calon lawan sekelas Real Madrid, Die Roten Bullen diyakini akan bermain maksimal di depan pendukungnya. Di atas lapangan, klub yang dibesut Marco Rose itu berpotensi mampu mengimbangi permainan El Real. RB Leipzig mencatatkan rerata penguasaan bola sebesar 58 persen di Liga Champions 2022/2023 menurut versi Whoscored.
Sementara itu tim tamu hanya unggul tipis dengan angka rata-rata 58,9 persen. Kendati demikian, tuan rumah juga layak untuk mewaspadai barisan penyerang milik Los Blancos. Untuk urusan tersebut, Madrid melepaskan rata-rata tembakan sebanyak 19,3 kali walaupun baru menghasilkan 8 gol.
Head to Head :
15/09/22 Real Madrid 2-0 Leipzig
Lima Laga Terakhir RB Leipzig :
08/10/22 Mainz 1-1 Leipzig
12/10/22 Celtic 0-2 Leipzig
15/10/22 Leipzig 3-2 Hertha
18/10/22 Leipzig 4-0 Hamburg
22/10/22 Augsburg 3-5 Leipzig
Lima Laga Terakhir Madrid :
09/10/22 Getafe 0-1 Real Madrid
12/10/22 Shakhtar Donetsk 1-1 Real Madrid
16/10/22 Real Madrid 3-1 Barcelona
20/10/22 Elche 0-3 Real Madrid
23/10/22 Real Madrid 3-1 Sevilla
Perkiraan Susunan Pemain:
RB Leipzig (4-2-3-1): Janis Blaswich; Mohamed Simakan, Willi Orban, Abdou Diallo, David Raum; Konrad Laimer, Xaver Schlager; Emile Forsberg, Christopher Nkunku, Dominik Szoboszlai; André Silva. Pelatih: Marco Rose.
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Antonio Rudiger, David Alaba, Ferland Mendy; Luka Modrić, Aurélien Tchouaméni, Toni Kroos; Vinícius Júnior, Eden Hazard, Marco Asensio. Pelatih: Carlo Ancelotti.
Prediksi Bola: Real Madrid Menang (55 Persen), Handicap: 1 1/2 : 0
(http://bolamania.id)