• Subscribe
  • Email
    • Gmail
    • Yahoo
  • lorem ipsum

Prediksi Bola: Lazio vs Verona 16 September 2024

Reza Fakhrudin  • 16 September 2024

Prediksi Bola: Lazio vs Verona 16 September 2024

Bolamania.id. Prediksi Bola. Lazio akan berhadapan dengan Hellas Verona dalam giornata 4 Liga Italia Serie A 2024/2025. Pertemuan kedua tim akan berlangsung pada Selasa (17/9/2024) pukul 01.45 WIB di Stadion Olimpico, Roma.

Bergulirnya kembali kompetisi liga-liga Eropa usai jeda internasional, bisa menjadi kesempatan bagi Lazio untuk memulai tren kebangkitan. Pasalnya kubu Biancocelesti sejauh ini belum membukukan hasil maksimal. Lazio hanya bisa mengemas 4 angka dari 3 laga, termasuk 2 pertandingan beruntun tanpa menang (imbang 2-2 vs Milan, dan kalah 2-1 vs Udinese).

Peningkatan performa wajib diupayakan Lazio. Terutama lini belakang mereka yang dianggap terlalu rapuh. Pada awal musim ini Biancocelesti belum pernah membukukan clean sheet. Lazio juga butuh tambahan poin penuh demi mendongkrak posisi dari zona tengah di klasemen Liga Italia 2024/2025.

Lazio juga patut mewaspadai Hellas Verona yang menjelma jadi tim kuda hitam pada periode awal

musim ini. Bermain 3 laga, I Gialloblu sanggup mengemas 6 poin, dan bertengger di zona 5 besar.

Satu-satunya kekalahan Verona terjadi ketika berjumpa tim kuat, Juventus (kalah 0-3). Sedangkan 2 kemenangan dibukukan atas Napoli (3-0), dan pada laga terbaru di markas Genoa (0-2).

Head to Head :

28/04/24 Lazio 1-0 Verona
09/12/23 Verona 1-1 Lazio
07/02/23 Verona 1-1 Lazio
11/09/22 Lazio 2-0 Verona
22/05/22 Lazio 3-3 Verona

Lima Laga Terakhir Lazio :

01/09/24 Lazio 2-2 Milan
24/08/24 Udinese 2-1 Lazio
19/08/24 Lazio 3-1 Venezia
11/08/24 Cadiz 0-1 Lazio
08/08/24 Southampton 1-1 Lazio

Lima Laga Terakhir Verona :

01/09/24 Genoa 0-2 Verona
27/08/24 Verona 0-3 Juventus
18/08/24 Verona 3-0 Napoli
10/08/24 Verona 1-2 Cesena
04/08/24 Verona 1-0 Tripolis

Perkiraan Susunan Pemain:
Lazio (4-4-1-1): Ivan Provedel; Adam Marusic, Mario Gila Fuentes, Alessio Romagnoli, Nuno Tavares; Tijjani Noslin, Nicolo Rovella, Matteo Guendouzi, Mattia Zaccagni; Boulaye Dia; Valentin Castellanos. Pelatih: Marco Baroni.

Hellas Verona (3-4-2-1): Lorenzo Montipo; Giangiacomo Magnani, Diego Coppola, Pawel Dawidowicz; Darko Lazovic, Reda Belahyane, Ondrej Duda, Jackson Tchatchoua; Tomas Suslov, Abdou Harroui; Casper Tengstedt. Pelatih: Paolo Zanetti.

Prediksi Bola: Lazio Menang, Handicap: 0 : 1/2
(http://bolamania.id)