• Subscribe
  • Email
    • Gmail
    • Yahoo
  • lorem ipsum

Prediksi Bola: Inter Milan vs Fiorentina 1 April 2023

Reza Fakhrudin  • 01 April 2023

Prediksi Bola: Inter Milan vs Fiorentina 1 April 2023

Bolamania.id. Prediksi Bola. Inter Milan akan berhadapan dengan Fiorentina dalam lanjutan Liga Serie A Italia 2022/2023. Pertemuan kedua tim akan berlangsung pada Sabtu (1/4/2023) pukul 23.00 WIB di Stadion Giuseppe Meazza.

Tuan rumah Inter Milan berambisi mendulang tiga poin penuh pada laga kali ini untuk menjaga posisinya di empat besar klasemen sementara. Kemenangan juga akan membuat Inter mengakhiri rangkaian hasil minor. Inter sedang terseok di Liga Italia karena menelan kekalahan beruntun pada dua laga terakhir.

Di kubu tim tamu, skuad Fiorentina mengusung kepercayaan diri tinggi jelang ke markas Nerazzurri. Sebelum jeda internasional, La Viola menemukan konsistensinya di jalur kemenangan. Performa Fiorentina yang tengah menanjak ini dapat menjadi tantangan berat bagi Inter. Apalagi tambahan poin bisa memangkas jaral La Viola dengan zona Eropa.

Inter Milan belum bisa lepas dari tekanan. Dari 5 laga terakhir di semua kompetisi, Nerazurri

hanya membukukan sekali menang. Hasil itu diperoleh pada 6 Maret 2023 lalu saat Inter menang atas Lecce. Sisanya, Inter mengalami tiga kekalahan dan sekali seri.

Kehilangan poin di Serie A menjadi kerugian bagi Inter. Di samping makin tertinggal dari pemimpin klasemen, Napoli, posisi Inter di peringkat 3 juga terancam. Dengan mengemas 50 poin, Nerazurri saat ini hanya unggul dua poin di atas rival sekotanya, AC Milan yang bertengger di peringkat 4.

Head to Head :

23/10/22 Fiorentina 3-4 Inter
20/03/22 Inter 1-1 Fiorentina
22/09/21 Fiorentina 1-3 Inter
06/02/21 Fiorentina 0-2 Inter
13/01/21 Fiorentina 1-2 Inter

Lima Laga Terakhir Inter Milan :

26/02/23 Bologna 1-0 Inter
06/03/23 Inter 2-0 Lecce
11/03/23 Spezia 2-1 Inter
15/03/23 Porto 0-0 Inter
20/03/23 Inter 0-1 Juventus

Lima Laga Terakhir Fiorentina :

10/03/23 Fiorentina 1-0 Sivasspor
12/03/23 Cremonese 0-2 Fiorentina
17/03/23 Sivasspor 1-4 Fiorentina
19/03/23 Fiorentina 1-4 Lecce
25/03/23 Fiorentina 5-1 Seravezza

Perkiraan Susunan Pemain:
Inter Milan (3-5-2): Andre Onana; Matteo Darmian, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Henrikh Mkhitaryan, Robin Gosens; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku. Pelatih: Simone Inzaghi.

Fiorentina (4-2-3-1): Pietro Terracciano; Dodo, Nikola Milenkovic, Igor, Cristiano Biraghi; Sofyan Amrabat, Giacomo Bonaventura; Nicolas Gonzalez, Antonin Barak, Riccardo Saponara; Arthur Cabral. Pelatih: Vincenzo Italiano.

Prediksi Bola: Inter Milan Menang, Handicap: 0 : 1
(http://bolamania.id)