• Subscribe
  • Email
    • Gmail
    • Yahoo
  • lorem ipsum

Prediksi Bola: Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026

Iffa Suraiya  • 24 Januari 2026

Prediksi Bola: Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026

Bolamania.id. Prediksi Bola. Barcelona akan berhadapan dengan Real Oviedo dalam laga pekan ke-21 La Liga Spanyol 2025/2026. Pertemuan kedua tim akan berlangsung pada Minggu (25/1/2026) pukul 22.15 WIB di Stadion Spotify Camp Nou.

Laga ini ibrarat langit dan bumi. Sebab, laga ini mempertemukan sang pemimpin klasemen dengan tim juru kunci. Di La Liga, Barcelona tampil meyakinkan dari sisi permainan, tapi pekan lalu harus pulang tanpa poin dari markas Real Sociedad.

Respons positif langsung terlihat di tengah pekan. Tim asuhan Hansi Flick mampu bangkit saat bertandang ke Praha di Liga Champions dan menang 4-2 atas Slavia Praha, dengan Lamine Yamal mencetak dua gol.

Kemenangan tersebut menjaga kepercayaan diri Barcelona jelang kembali ke kompetisi domestik. Performa kandang juga menjadi kekuatan utama mereka musim ini, dengan rekor sempurna di Camp Nou.

Oviedo berada dalam situasi sulit. Tim asal Asturias itu terpuruk di dasar klasemen dengan

hanya dua kemenangan dari 20 laga serta produktivitas gol yang sangat rendah.

Meski ada peningkatan sejak ditangani Guilherme Almada, hasil belum berpihak. Kekalahan 2-3 dari Osasuna pekan lalu memperpanjang catatan negatif, termasuk kegagalan menjaga keunggulan hingga menit akhir.

Barcelona harus menghadapi laga ini tanpa beberapa pilar penting. Gavi, Andreas Christensen, Pedri, dan Ferran Torres masih menepi karena cedera, yang membuat opsi rotasi terbatas.

Kabar baik datang dari kembalinya Lamine Yamal. Absennya Pedri membuka peluang Eric Garcia mengisi lini tengah, sementara Robert Lewandowski bakal menjadi tumpuan utama di lini depan.

Head to Head :

26/09/25 Oviedo 1-3 Barcelona
27/05/01 Barcelona 0-1 Oviedo
07/01/01 Oviedo 2-3 Barcelona
15/04/00 Oviedo 3-0 Barcelona
04/12/99 Barcelona 3-2 Oviedo

Lima Laga Terakhir Barcelona :

22/01/26 Slavia Praha 2-4 Barcelona
19/01/26 Sociedad 2-1 Barcelona
16/01/26 Santander 0-2 Barcelona
12/01/26 Barcelona 3-2 Real Madrid
08/01/26 Barcelona 5-0 Athletic Club

Lima Laga Terakhir Real Oviedo :

18/01/26 Osasuna 3-2 Oviedo
10/01/26 Oviedo 1-1 Real Betis
05/01/26 Alaves 1-1 Oviedo
20/12/25 Oviedo 0-0 Celta Vigo
14/12/25 Sevilla 4-0 Oviedo

Perkiraan Susunan Pemain:
Barcelona (4-2-3-1): J Garcia; Kounde, Cubarsi, Martin, Balde; E Garcia, De Jong; Yamal, Fermin, Raphinha; Lewandowski. Pelatih: Hansi Flick.

Oviedo (4-2-3-1): Escandell; Vidal, Carmo, Costas, Alhassane; Colombatto, Sibo; Hassan, Reina, Chaira; Vinas. Pelatih: Guillermo Almada.

Prediksi Bola: Barcelona Menang, Handicap: 0 : 1 1/2
(http://bolamania.id)