Neymar Tampil Gemilang, Pelatih Brasil Justru Puji Dua Pemain Ini
Bolaliar.com. berita bola – Penyerang andalan Brasil Neymar tampil gemilang saat membawa timnya mengalahkan Meksiko pada babak 16 besar Piala Dunia 2018, di Samara Arena, Senin (2/7) malam WIB. Satu gol dan satu assist nya sudah cukup mengantarkan Selecao melaju ke perempat final. Ia pun dinobatkan sebagai man of the match pada laga yang berjaan seru itu.
Meski Neymar tampil memukau, namun pelatih Brasil Tite ternyata tidak melontarkan pujian kepada bintang asal klub Paris Saint Germain itu. Pujian Tite justru ditujukan kepada dua pemain Brasil lainnya yakni Willian dan juga Gabriel Jesus yang dinilai tampil sangat impresif melawan Meksiko.
Dua pemain itu tidak ada yang mencetak gol, tetapi Willian dianggap mampu memberikan permainan terbaiknya di turnamen.
" Willian telah memberikan karya indah. Willianmenampilkan beberapa kinerja secara
Tite mengatakan Willian mendapat lebih banyak kebebasan untuk bermanuver di babak kedua dan hal itu terbayar karena pemain Chelsea tersebut terus menggedor pertahanan Meksiko dari berbagai posisi yang melebar.
Sementara itu, Jesus yang dipercaya sebagai striker gagal mencetak gol di pertandingan-pertandingan Brasil, tetapi sang asisten pelatih Sylvinho mengatakan bahwa pemain berusia 21 tahun itu masih merupakan bagian integral dari tim yang semakin baik dengan setiap pertandingannya.
"Gabriel itu seperti traktor, dia bekerja sangat keras," kata Sylvinho.
"Dia bermain dengan caranya sendiri merangkak menjadi pemain pilihan berkat permainan sayapnya. Bagaimana kami memanfaatkannya dalam turnamen yang sangat penting seperti ini, ketika kami memiliki sedikit waktu untuk pulih di antara pertandingan,” imbuhnya dikutip dari Antara.