• Subscribe
  • Email
    • Gmail
    • Yahoo
  • lorem ipsum

Cedera Lagi, Neymar Terancam Absen Lawan Kosta Rika

Donay Leandro  • 20 Juni 2018

Cedera Lagi, Neymar Terancam Absen Lawan Kosta Rika Neymar saat meninggalkan sesi latihan karena cedera (REUTERS/Hannah McKay)

Bolaliar.com. berita bola – Jelang laga kedua kontra Kosta Rika di Grup E Piala dunia 2018, kabar kurang menggembirakan menerpa timnas Brasil. Bintang mereka Neymar terancam absen usai mengalami cedera saat sesi latihan pada Selasa (19/6) waktu setempat.

Penyerang klub Paris Saint Germain itu dilaporkan hanya 15 menit berada di lapangan, kemudian meninggalkan sesi latihan timnas Brasil. Belakangan diketahui Neymar cedera pergelangan kaki kanan setelah mendapat hantaman dari pemain-pemain Swiss di pertandingan pertama, Senin (16/6).

Saat memulai latihan, Neymar awalnya terlihat tidak mengalami masalah serius. Namun secara tiba-tiba mantan pemain barcelona itu meninggalkan rekan-rekannya dengan tertatih-tatih saat jalan ke ruang ganti.

Dilansir dari dari ESPN, dokter tim Brasil Rodrigo Lasmar mengatakan membawa Neymar pergi dari latihan merupakan

antisipasi setelah sang pemain merasakan sakit saat joging. Selanjutnya Neymar akan mendapat penanganan dari fisioterapis dan diharapkan bisa fit untuk sesi latihan Rabu (20/6) sore waktu setempat.

"Yang bisa kita lakukan adalah tetap tenang. Latihan yang lebih pendek pada hari ini diberikan untuk para pemain starter, mereka masih dalam proses regeneratif. Neymar berlatih sebentar, [lalu] merasakan rasa sakit, [setelah itu] kembali ke terapi fisik dan besok berlatih seperti biasa," ucap Lasmar.

Seperti diketahui, sebelumnya Neymar tidak ikut berlatih bersama rekan rekannya yang digelar Senin (18/6). Isu yang muncul Neymar absen latihan karena khawatir kembali cedera.

Pemain 26 tahun itu datang ke Piala Dunia 2018 dengan kondisi yang kurang sempurna setelah baru pulih dari cedera pergelangan kaki yang didapatnya di Ligue 1.

Akibat cederanya itu Neymar harus menjalani operasi. Neymar baru kembali ke lapangan pada saat laga pemansan jelang Piala Dunia 2018, ketika Brasil mengalahkan Kroasia 2-0. Dalam laga itu Neymar menyumbang satu gol berkat assist Philippe Coutinho.

Setelah tertahan di laga pertama, Brasil memang membutuhkan kemenangan saat menghadapi Kosta Rika. Karena hanya kemenangan yang bisa membuat peluang mereka lolos ke babak 16 besar tetap terbuka. Saat ini Brasil menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup E, menyusul hasil imbang 1-1 dengan Swiss.