• Subscribe
  • Email
    • Gmail
    • Yahoo
  • lorem ipsum

Absen Di Babak 16 Besar, Hasil Terburuk Afrika Sejak Piala Dunia 1982

Donay Leandro  • 29 Juni 2018

Absen Di Babak 16 Besar, Hasil Terburuk Afrika Sejak  Piala Dunia 1982 Para pemain Senegal kecewa gagal lolos ke babak 16 besar Piala dunia 2018 (Getty Images)

Bolaliar.com. berita bola – Babak 16 besar Piala Dunia 2018 dipastikan tanpa satupun wakil dari Afrika. Senegal yang menjadi harapan terakhir benua Afrika yang memiliki kans lolos terpaksa gigit jari usai dikalahkan Kolombia dengan skor tipis 0-1 di matchday pamungkas Grup H, di Samara Arena, Kamis (28/6) malam WIB.

Tersingkirnya Senegal juga cukup menyesakkan karena kepurtusannya ditentukan lewat poin fair play. Senegal yang memiliki poin 4 dan rekor gol (4-4) sebenarnya sama dengan yang dimiliki Jepang. Namun Jepang yang berhak melaju sebagai runer up Grup H karena lebih minim mendapat kartu.

Selama penyisihan, para pemain Senegal mengoleksi 6 kartu kuning, sedangkan Jepang hanya 4 kartu kuning.

Kegagalan Senegal sekaligus melengkapi penderitaan waki wakil Afrika seperti Mesir, Maroko, Nigeria, dan Tunisia yang sudah lebih dulu tersisih dari

Rusia. Hasil minor menjadi pencapaian terburuk Benua Afrika di Piala Dunia sejak 1982.

Pada Piala Dunia 1982, 2 wakil Benua Afrika, Aljazair dan Kamerun, juga gagal lolos dari fase grup.

Setelah itu, sejak 1986 setidaknya Afrika memiliki satu wakil yang sukses melaju ke fase knock-out.

Mereka adalah Maroko (1986), Kamerun (1990), Nigeria (1994, 1998), Senegal (2002), Ghana (2006, 2010), dan Aljazair-Nigeria (2014).

Kamerun 1990, Senegal 2002, dan Ghana 2010 bahkan mampu mencapai perempat final.

Pada Piala Dunia kali ini, tidak ada tim Afrika yang akan berlaga di fase knock-out.. Bahkan dua negara Mesir dan Maroko hanya mampu finis sebagai juru kunci Grup A dan B. (bolasport Sumber: RSSSF.com)